Achmad Rasyid : Prediksi Tiga Partai Ini Kemungkinan Akan Maju Di Pilkada

Foto : Achmad Rasyid Legislator DPRD Prov. Kalteng

GlobalKalteng.com, PALANGKA RAYA - Achmad Rasyid Legislator DPRD Prov. Kalteng menyampaikan, terkait pemilihan kepala daerah (pilkada), itu sudah pasti tergantung dari partai politiknya.

Ia mengungkapkan, seperti Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) yang memiliki banyak kader, seperti Agustiar Sabran, Supian Hadi, Halikinnor, dan lainnya. Demikian juga dengan partai lainnya yaitu Partai Golongan Karya (Golkar) yang salah satunya ada H. Abdul Razak, Mukhtarudin, dan lainnya, serta Partai Demokrat ada H. Nadalsyah.

"Dalam pilkada nanti, tentunya partai politik akan ada koalisi apabila persyaratan kursi di dewan kurang dari 20 persen. Jadi saya rasa ada tiga partai yang akan maju di pilkada nantinya, yaitu Golkar, PDI-P, dan Partai Demokrat, meski begitu partai lainnya juga tidak menutup kemungkinan, untuk maju juga dengan melakukan koalisi," ucapnya, saat diwawancara di Ruang Komisi II DPRD Kalteng, Senin (22/04/2024).

Ia menilai, ketiga partai tersebut kemungkinan besar akan maju, karena gerakan mereka sudah mulai muncul di Media cetak maupun elektronik.

"Akan tetapi, untuk legislatif maupun Pj yang akan maju itu wajib mundur dari jabatannya, karena sesuai dengan aturan yang diatur di dalam Putusan MK Nomor 33/PUU-XIII/2015 dan Pasal 7 ayat (2) UU Nomor 10 Tahun 2016 tentang Pilkada," jelasnya.

Ia juga menambahkan, di pilkada nantinya para partai politik tentunya sudah punya kader yang siap maju di pilkada nanti, baik kabupaten, kota, maupun provinsi. (FS/Red)

 

Tags

{ads}

RESOURCH

close
Banner iklan disini