CHRISTMAS COVER COMPETITION SUKSES DIGELAR

 

Erlan Audri, S.H. saat menyampaikan sambutan pada kegiatan Christmas Cover Competition

GlobalKalteng.com, PALANGKA RAYA – Dalam rangka memeriahkan Perayaan Natal tahun 2023, Erlan Audri, S.H. selaku inisiator dan pendukung utama kegiatan Christmas Cover Competition berhasil digelar dan berjalan dengan sukses.

Kegiatan Christmas Cover Competition ini dilaksanakan secara online dengan mengirimkan video kepada panitia dengan batas pendaftaran pada tanggal 6 Januari 2024 dan penilaian para peserta pada tanggal 8 Januari 2024.

Penyerahan hadiah pada kegiatan Christmas Cover Competition

Kemudian peserta yang ikut berpartisipasi berjumlah 51 peserta dan 29 peserta yang lolos dalam seleksi. Tentunya pada kegiatan tersebut terdapat 3 (tiga) kategori yaitu kategori solo anak, kategori solo umum, dan kategori vocal duet/ trio/ group.

Pada kegiatan tersebut Erlan Audri, S.H. selaku inisiator dan pendukung utama kegiatan Christmas Cover Competition berpesan agar kegiatan ini dapat terus dilaksanakan tidak hanya pada hari Natal saja.

Penyerahan hadiah kategori anak-anak pada kegiatan Christmas Cover Competition

"Tentunya kita sangat mengapresiasi hasil video cover yang telah dikirimkan masing-masing peserta, dapat dilihat antusias yang sangat luar biasa dari para peserta untuk ikut berpartisipasi pada kompetisi ini. Hal ini tentunya menjadi salah satu langkah awal untuk terus dilaksanakan kompetisi seperti ini untuk menjadi wadah bagi kita khususnya generasi muda dalam menunjukkan talenta dan kreatifitas dari setiap peserta,” pungkas Erlan Audri, S.H. (Fahri/Red)

{ads}

RESOURCH

close
Banner iklan disini